Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2022

Mapping Program Kegiatan dan Monitoring Hasil Singkronisasi WP-SIPD ke FMIS

Gambar
 Mapping program, kegiatan, sub kegiatan dan rekening perlu dilakukan di wp-sipd agar data di database lokal bisa masuk semua ke FMIS. Beberapa nomenklatur tidak sama antara SIPD dengan FMIS membuat proses singkronisasi tidak bisa dilakukan dan diperlukan mapping. Untuk melakukan mapping nomenklatur program kegiatan langkahnya sebagai berikut: Buka halaman Anggaran - Penganggaran PD - RKA PD Pilih sasaran nomor urut 1 ( bukan pendapatan dan pembiayaan). Setelah masuk ke tab program, klik tombol hijau Singkronisasi Program WP-SIPD di Tab Program . Akan muncul popup pilihan sub kegiatan yang diambil dari database WP-SIPD. Jika ada sub kegiatan yang tidak bisa disingkronkan atau setelah disingkronkan sub kegiatan tidak masuk ke FMIS, biasanya itu pertanda kalau nomenklatur program, kegiatan atau sub kegiatan tersebut tidak sama antara SIPD dan FMIS Untuk memastikannya, buka tab baru FMIS dan masuk ke halaman Global - Program - Kegiatan. Urutkan mulai dari nama program sampai sub kegiatan.

Hapus Program, Kegiatan, Sub Kegiatan, Aktivitas dan Rincian Belanja di FMIS

Gambar
  Secara manual kita bisa menghapus data rincian belanja sampai dengan program kegiatan jika status data tersebut adalah Tambahan Baru . Ketika status data sudah berubah menjadi Existing , maka data belanja di FMIS sudah tidak bisa dihapus lagi. Data dengan status existing hanya bisa dinolkan. Jika menghapus data secara manual kita perlu melakukannya satu per satu dimulai data rincian belanja, dilanjutkan dengan menhapus aktivitas, sub kegiatan, kegiatan dan program. Tentu saja akan memakan banyak waktu dan ketelitian. Untuk itu kami membuat fitur penghapusan data secara masal dengan menggunakan tools FMIS Chrome Extension . Berikut langkah-langkah penghapusan data program kegiatan di FMIS menggunakan FMIS Chrome Extension: Pastikan sudah menginstall dan mengaktifkan FMIS Chrome Extension pada browser chrome. Buka halaman Anggaran - Penganggaran PD Buka console log, dengan klik kanan dan pilih inspeksi - console. Hal ini untuk melihat data log proses yang dilakukan oleh tool extension